Lensa.News,BOLTIM — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-11 Kabupaten Boltim, Senin (22/7/2019) bertempat di halaman depan kantor Bupati Boltim. Upacara berlangsung hikmat semenjak dimulai hingga selesai.
Dimomen HUT ke-11 Kabupaten Boltim ini, Bupati Sehan Landjar yang bertindak sebagai Inspektur Upacara, dalam sambutannya mengajak seluruh elemen dari masyarakat hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di Boltim untuk membakar tekad dan semangat kerja, demi membangun Boltim menjadi yang lebih baik lagi. Sehingga, bisa mengukir prestasi dibidang masing-masing sesuai dengan profesi.
“Melalui HUT ke-11 Kabupaten Boltim ini, saya berharap akan makin membakar tekad serta semangat kerja seluruh elemen masyarakat, pengusaha, petani, pedagang, ASN dan honorer serta seluruh komponen masyarakat dari Moyongkota hingga Jiko Blanga dengan dilandasi oleh disiplin dan semangat kerja. Sehingga mampu mengukir prestasi dalam pembangunan di Boltim sesuai dengan profesi dan disiplin ilmu masing-masing,” kata Sehan.
Lanjut Sehan, dalam membangun Boltim kedepan baik Pemerintahan, pembangunan maupun kemasyarakatan perlu adanya komitmen dan sinergitas diantara semua elemen masyarakat dan para pelaku pembangunan dalam berbagai tataran. “Ini merupakan prasyarat yang perlu kita sepakati demi berlangsungnya pembangunan secara berkelanjutan, melalui proses yang terencana, terarah dan terpadu,” tukas Landjar.
Pun, Bupati Sehan mengingatkan enam hal penting kepada seluruh ASN, Sangadi, Perangkat Desa hingga Honorer, agar bisa menjalankan roda pemerintahan menuju Boltim kedepan yang lebih baik lagi.
“Yang pertama disiplin, semangat kerja, profesionalisme serta kerja tuntas sebagai abdi negara. Kedua, ketaatan terhadap janji dan sumpah sebagai abdi negara perlu diingat kembali. Ketiga, mampu meningkatkan potensi diri sebagai abdi negara, Keempat, memantapkan pelayanan mencapai masyarakat mandiri dan sejahtera. Kelima, membangun Boltim dalam peningkatan disiplin ASN dan penindakan ASN yang bermasalah dengan hukum, mendapat penghargaan dari Pemerintah Pusat, tentu ini harus kita pertahankan. Keenam, opini WTP juga perlu kita pertahankan. Karena mempertahankan lebih sulit dari pada merebutnya,” jelas Sehan.
Untuk itu, Bupati berharap keenam poin diatas selalu diingat dan diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. “Sehingga saudara-saudari selaku unsur yang terlibat langsung dapat menghasilkan output yang lebih baik lagi,” tukas Landjar.
Diketahui, upacara peringatan HUT ke-11 dihadiri seluruh ASN Pemkab Boltim, unsur Forkopimda, Pimpinan dan Anggota DPRD Boltim, serta Siswa-siswi SD dan SMP yang ada di Boltim.
(Tri/Adve)