Lensa.News, KOTAMOBAGU — Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kotamobagu Ahmad Yani Umar meminta kepada jajaran pengurus Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) untuk mengevaluasi seluruh ASN serta THL yang ada dilingkup RSUD tersebut.
Hal ini dikatakannya saat melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Direktur RSUD Dr.Wahdania L Mantang M. Kes, ke direktur baru Dr. Tanty Korompot, M. Mkes, Rabu (24/07/2019).
“Saya mohon Direktur dan jajaran RSUD agar diadakan pembinaan dan pendekatan kepada semua jajaran rsud. Evaluasi THL kehadiran dan untuk ASN diruangan tolong dimonitor yang sif malam dan siang begitu juga dengan Kepala ruangan mohon diperhatikan,” ujar Yani
Menurut Yani, rumah sakit regional yang menjangkau Tujuh Kabupaten Kota di Sulut ini perlu dibenahi, serta ada beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan.
“Fokus Tupoksi masing-masing, tunjukan kinerja dan loyalitas kita, karena itu akan menetukan kedudukan kita sekarang. Nah, ini sudah ada struktur baru dan ini satu kekutan baru mari kita gunakan sama-sama sebagai Rumah Sakit yang baik di BMR,” tutupnya. (alf)