Lensa.News, KOTAMOBAGU– Kegiatan tarik tambang meramaikan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Republik Indonesia (RI) di Kota Kotamobagu. Kegiatan dipusatkan di Lapangan Boki Hotinimbang, Senin (12/08/2019).
Setiap lomba diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemkot Kotamobagu.
Selain memeriahkan HUT RI, kegiatan juga bertujuan untuk mempererat silaturahmi, mengasah kerjasama tim dan daya konsentrasi.
Adapun olahraga tradisional yang dipertandingkan, diantaranya, yaitu lomba tarik tambang, Lomba Pisikan, Lomba Hadang dan beberapa lomba lainnya. (alf)