Lensa.News, KOTAMOBAGU – Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah dilakukan oleh Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, pada malam hari sekira pukul 20.15 WITA, Selasa (12/11).
Sidak itu sendiri dilakukan oleh Wawali Nayodo, dalam rangka melihat serta meninjau langsung proses pelayanan di RSUD Kotamobagu itu pada malam hari.
“Ini kita lakukan untuk melihat kinerja tenaga medis pada malam hari, dalam memberikan pelayanan di instansi ini,” ungkap Nayodo.
Selain itu, Nayodo menambahkan kalau dalam kesempatan itu juga, dirinya ikut melakukan pemeriksaan terhadap absensi tenaga medis yang bertugas di RSUD.
“Kita lihat juga absensi mereka, sebab ini menyangkut kedisiplinan mereka dalam memberikan pelayanan, sebagaimana jadwal yang piket yang telah ditentukan,” tambahnya.
Sidak oleh Wawalibl Kotamobagu itu, ikut didampingi juga oleh Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Sahaya Mokoginta SSTP.(*)
(Iqh)