Lensa.News, KOTAMOBAGU – Dalam rangka Peringatan Hari Ibu (PHI) ke 91 tahun 2019 dan Peringatan Dharma Wanita Persatuan Ke 20 , Pemerintah Kota Kotamobagu laksanakan kegiatan Jalan Sehat dan Launching Pekan Gerakan Perempuan Berdaya dan Maju, yang di pusatkan di lapangan Boki Hotinimbang, pada sabtu, (07/12).
Berdasarkan surat edaran gubernur Sulawesi Utara, kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh daerah Sulawesi Utara.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Walikota Kotamobagu Ir. Hj. Tatong Bara, yang dihadiri oleh Wakil Walikota Kotamobagu, Sekda Kotamobagu, Ketua TP PKK Kotamobagu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kotamobagu, Pimpinan OPD, para Assisten, para Staf Ahli, Kasdim Kotamobagu, Camat, Lurah, Sangadi, LSM Bobato, BKMT Kotamobagu, Kopelsus Kotamobagu, WIA Kotamobagu, Wanita Fatayat Kotamobagu, Muslimat NU kotamobagu, Bhayangkari Kotamobagu,para Mualaf Kotamobagu, Persit Kartika Kotamobagu, Persit 713 Kotamobagu,Salima Kotamobagu, Perempuan Aisyiah, para Insan pers dan para Undangan.
Dalam sambutannya Walikota mengatakan, peringatan ini merupakan refleksi kita sebagai perempuan untuk memberikan sumbangsih kepada daerah kita yang tercinta ini.
“Moment ini adalah kesempatan kita untuk berbenah lebih maju dan lebih baik serta berkapasitas di daerah kotamobagu,” kata Tatong Bara.
“Marilah kita sekalian mengikuti seluruh rangkaian kegiatan ini yang merupakan pencanangan yang dilaksanakan di seluruh Indonesia dan menjadi moment yang tidak akan terlupakan khususnya bagi kaum perempuan,” Lanjut Walikota.
Di hari ini juga Walikota mengunjungi kegiatan pasar murah untuk membantu saudara-saudara umat Kristiani dalam memenuhi kebutuhan dalam menyambut Natal di Tahun 2019.(*)
(Iqh)