Lensa.news, BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan Hi.Iskandar Kamaru bersama Wakil bupati Deddy Abdul Hamid, melakukan pengisian formulir Sensus Penduduk (SP) online di ruang kerja Bupati. pada (09/03/) kemarin.
Dalam pengisian formulir SP berbasis Online ini cukup menggunakan KTP dan Kartu Keluarga, Bupati dan Wakil Bupati melakukan langsung bagaimana langkah-langkah pengisian formulir Sensus Penduduk (SP) Online yang benar melalui Android. Dalam menyelesaikanya kedua eksekutif tersebut hanya memerlukan waktu yang tak kurang dari 30 menit.
“Saya meminta kepada Masyarakat Bolsel untuk sama-sama mensukseskan sensus penduduk tahun 2020 dengan sistem online, karena ini sangat penting untuk kita bersama tentunya hal ini saya intruksikan untuk camat dan bupati sehingga bisa diterapakn kepada masyarakat,” Ujar Bupati.
Dalam kesempatan itu Jasni Makalunsenge selaku Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Wilayah Bolmong dan Bolsel yang hadir pada kesempatan tesebut mengatakan, menurutnya sejak dibuka 15 Februari lalu, masyarakat di Kabupaten Bolsel masih kurang dalam melakukan SP online.
Selain itu menurutnya hal ini perlu dilakukan sosialisasi, agar bisa diketahui oleh masyrakat yang notabenya menjadi objek pengguna. ” Sosialisasi terus kita lakukan agar minat masyarakat semakin meningkat, salah satunya dengan mengajak Top Eksekutif dalam hal ini Bupati dan Wakil Bupati secara langsung,” Kata Makalunsenge.
Untuk masyarakat yang akan melakukan SP online tahun 2020, cara pertama yang perlu dilakukan adalah membuka situs sensusbps. go. id melalui perangkat Android apa saja, selanjutnya sediakan KTP dan Kartu Keluarga untuk proses register, lalu isikan data kependudukan yang tertera di laman situs BPS.
(RMD)