Lensa.News, BOLSEL – Mewabahnya virus Corona, Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Iskandar Kamaru S.Pt, kembali meninjau Posko Gugus Tugas Covid-19 di pintu masuk perlintasan depan RSUD Bolsel, Kecamatan Bolaang Uki.
Disela-sela peninjauan kembali perbatasan, Bupati ikut mengecek langsung suhu badan para pelintas batas menggunakan termometer tembak, pada Selasa, (07/04).
Bagi masyarakat yang akan memasuki perbatasan Wilayah Sulut saat ini mereka harus melewati pemeriksaan suhu tubuh, Pemeriksaan tersebut menjadi salah satu upaya dalam rangka mencegah pencegahan penyebaran virus korona. “Apa yang kita lakukan tujuannya adalah agar virus berbahaya ini tidak masuk ke Bolsel,” ujar Bupati.
Tak hanya itu, Bupati Bolsel juga mengecek secara langsung kesiapsiagaan perawatan pasien di RSUD khusus bagi pasien yang masih berstatus orang dalam pemantauan (ODP) maupun pasien dalam pengawasan (PDP).
Dari pengamatannya, Bupati menyampaikan bahwa Pemda Bolsel sangat siap dalam menghadapi pandemi ini. “Kita terus berikthiar dengan segala keterbatasan yang ada untuk tetap berjuang bersama melawan pandemi ini,” Tutup Bupati.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan, dr Sadly Mokodongan, Kepala Disdukcapil, Gunawan Otuh, Direktur RSUD Bolsel, dr Sri Pakaya dan Kabag Protokol Bolsel.
(Rmd)