Lensa.news, Kotamobagu – Situasi di rumah saja membuat penjual homemade banjir orderan. Hal tersebut juga yang dirasakn oleh pengusaha cemilan Nadya Mokoagow.
Menurutnya martabak mini buatannya saat ini banjir orderan oleh pelanggan yang sedang di rumah mereka. “Semenjak di liburkan saya kebanjiran orderan. Entah itu dari anak-anak sekitar atau teman-teman sosmed,” ungkapnya
Usaha yang Ia rintis sejak 2017 itu pun merau pundi-pundi rupiah yang cukup untuk membantu ekonomi keluarga. ” Usaha ini saya jalankan sudah 3 tahunan,” tuturnya
Dari hasil jualan martabak mini tersebut ia mampu meraup keuntungan yang lumayan besar. ” Omset saya sudah jutaan rupiah perbulannya. Apalagi saat ramai begini bisa sampai 5 jutaan,” jelasnya
Ia pun memasarkan martabak mininya dengan cara online dan juga sudah banyak pelanggan yang tahu rumahnya sehingga mereka pergi langsung. ” Untuk pemasaran saya lakukan di sosial media saya. Tapi banyak juga yang datang membeli langsung di rumah,” tukasnya
(*/Mira)