Lensa.news, BOLMONG – Mengatasi kelangkaan masker akibat wabah virus covid-19, Bupati Bolaang Mongondow, Yasti Soepredjo Mokoagow menyediakan sebanyak 300 ribu masker untuk dibagikan kepada masyarakat.
Nantinya seluruh warga yang tersebar di 15 kecamatan dan 200 desa serta 2 kelurahan akan mendapat masker berbahan kain secara gratis.
Bupati juga mengatakan, jumlah penduduk di Bolmong sekitar 247.000 jiwa. Sehingga itu, salah satu cara pemerintah untuk melindungi masyarakat dari wabah virus corona yakni menyiapkan masker untuk mereka.
Bahkan, YSM sapaan Yasti Soepredjo Mokoagow juga mengutarakan, selain 300 ribu masker yang disedikan Pemkab, ada juga masker bantuan dari Gubernur Sulut Olly Dondokambey. Nantinya masker tersebut kata Yasti, akan dibagikan secara bersamaan dengan pembagian pak Gubernur. “Masker pesanan sudah mulai berdatangan. Porsi terbesar akan tiba akhir April ini. Insya Allah tiap warga akan dapat masker kain,” tutur mantan ketua komisi V DPR-RI ini.
Dengan ketersedian masker sebanyak itu, Yasti mengaku sempat dilema jika nantinya masker tersebut akan dibagikan. Sebab, meski tujuan dan niat baik namun hal itu dapat memicu warga keluar rumah dan berkerumun. Sehingga itu, salah satu cara yang dilakukan yakni tidak henti-hentinya mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan phsycal distancing dan pola hidup bersih dan sehat. “Saya juga menghimbau agar masyarakat tetap mengikuti anjuran prokol kesehatan covid-19 dari pemerintah, karena dengan mengikuti anjuran tersebut dapat memutus mata rantai penyebaran virus corona ini,” pungkasnya
(*/Iq)