BOLMONG – Pencairan Dandes tahap ke III (Tiga) di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), saat ini tinggal menunggu pengajuan dari masing-masing desa penerima.
Seperti dikatakan Kadis Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Bolmong, Ahmad Yani Damopolii, melalu Kabid Pemerintah Desa Isnaidin Mamonto, saat dikonfirmasi Lensa.news, Selasa (20/10).
Dijelaskannya, pada pencairan Dandes tahap I (Satu), sudah 200 desa yang menerima Dandes. Sedangkan, di tahap ke II (Dua), pencairan Dandes sudah direalisasikan ke 69 desa.
“Untuk yang telah menyelesaikan pencairan tahap Dua, kurang lebih ada 69 desa. Dari 69 desa tersebut akan segera mengajukan pencairan tahap Tiga. Untuk tahap Dua itu, sisanya rata-rata sudah 30 persen, jadi tinggal Sepuluh persen yang akan mereka selesaikan untuk tahap Dua,” terang Isnaidin.
Harapannya, lanjut Isnaidin, desa-desa yang sudah selesai melakukan pencairan Dandes tahap II, agar lekas melakukan pengajuan administrasi. “Supaya nanti, untuk tahap berikutnya akan segera terproses,” katanya.
Perlu diketahui, dalam setahun pencairan Dandes di Kabupaten Bolmonh dilakukan sebanyak Tiga termin. Yakni termin pertama sebesar 30 persen, termin ke dua sebesar 40 persen, dan 30 persen sisanya ditermin ke tiga. (irw/vil)