KOTAMOBAGU — Seluruh desa di Kota Kotamobagu, 100 persen sudah melakukan proses pencairan Dana Desa (Dandes) tahap ke III (Tiga) tahun 2020.
Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Dinas PMD Kotamobagu, Rum Mokoagow, mengatakan, realisasi Dandes tahap III sama sekali tidak ada kendala.
“Anggaran Dandes tahun 2020 untuk 15 desa di Kotamobagu sudah 100 persen tersalur. Penyaluran dari Rekening Kas Umum Negara (RKUN) ke Rekening Kas Desa (RKD) sudah dilakukan sejak bulan Oktober lalu,” jelas Rum, Kamis (17/12).
Diketahui, anggaran total Dandes tahun 2020 yakni sebanyak Rp 22,362,109,000.
Berikut rincian anggaran Dandes yang sudah disalurkan ke 15 desa:
Kecamatan Kotamobagu Utara:
Desa Bilalang I Rp 1,468,451,000
Desa Bilalang II Rp 1,481,936,000
Desa Pontodon Rp 1,203,730,000
Desa Sia Rp 948,166,000
Desa Pontodon Timur Rp 1,090,151,000
Kecamatan Kotamobagu Timur:
Desa Moyag Rp 1,632,738,000
Desa Moyag Todulan Rp 1,342,767,000
Desa Moyag Tampoan Rp 1,108,672,000
Desa Kobo Kecil Rp 2,240,734,000
Kecamatan Kotamobagu Selatan:
Desa Poyowa Besar I Rp 1,990,395,000
Desa Poyowa Besar II Rp 1,485,733,000
Desa Tabang Rp 1,598,299,000
Desa Poyowa Kecil Rp 1,761,442,000
Desa Bungko Rp 1,278,268,000
Desa Kopandakan I Rp 1,730,583,000
Sumber: Dinas PMD Kotamobagu