KOTAMOBAGU – Guna merumuskan agenda kerja lembaga DPRD Kota Kotamobagu, Ketua DPRD Meiddy Makalalag memimpin rapat Badan Musyawarah (Banmus), di kantor DPRD Kota Kotamobagu, Selasa (2/2).
Terpantau rapat berlangsung alot, kurang lebih tiga jam. Para pimpinan dan anggota Banmus DPRD terpantau hadir, diantaranya Wakil Ketua Syarifuddin Mokodongan, Jusran Deby Mokolanot, Feiba Tumundo, Fachrian Mokodompit, Suryadi Baso, Eka Sartika Mashoeri, Abas Limbalo, Sukardi Sugeha, Novi Reggy Manoppo, dan Anugrah Begie Gobel.
Sekwan yang juga Sekretaris (bukan anggota) Banmus ikut hadir didampingi sejumlah staf Sekretariat Dewan (Setwan). Rapat ini kemudian sepakat terhadap agenda DPRD bulan Februari, diantaranya RDP atau hearing alat-alat kelengkapan dewan (AKD), rapat paripurna tahap I untuk beberapa Ranperda, dan konsultasi/koordinasi dalam rangka memperkuat fungsi-fungsi lembaga.
“Sudah diputuskan dan akan diperbaiki draf yang ada oleh sekretariat, kemudian dibagikan kepada seluruh pimpinan dan anggota Dewan. Intinya agenda ini merujuk pada rencana kerja tahunan (RKT) yang sudah diputuskan rapat paripurna internal via Vicon,” kata Meiddy.
Menurutnya, Senin pekan depan akan berlangsung paripurna buka tutup sidang DPRD, simbol dimulainya sidang-sidang krusial (paripurna) khususnya sidang paripurna engambilan keputusan untuk anggaran (APBD dan Perubahan APBD), laporan pertanggungjawaban (Lapjab APBD) tahun sebelumnya, laporan keterangan pertanggungjawaban Kada (LKPD), dan persetujuan bersama Ranperda serta Propemperda. (Tng/Vil)