KOTAMOBAGU–Wali Kota Kotamobagu menggelar kegiatan Gerakan Aksi Panen Raya Jagung Nusantara se-Indonesia bersama Kementrian Pertanian secara virtual di lahan perkebunan Kelurahan Mongondow, Kecamatan Kotamobagu Barat.
Wali kota menyampaikan kegiatan ini langsung diapresiasi oleh pemerintah pusat.
Gerakan Aksi Panen Raya Jagung Nusantara ini digelar, kata Tatong, dalam rangka memperingati Hari Tani Nasional, yang jatuh pada 24 September 2021, kemarin.
“Namun yang paling penting dari kehadiran kita ini adalah bagaimana menyemangati petani di Kotamobagu di tengah pandemi saat ini,” kata wali kota.
Ada pun tujuan dari kegiatan ini, yakni untuk memberikan semangat kepada para petani jagung di mana pun mereka berada.
Menurutnya, saat ini harga komoditi jagung sudah semakin membaik. Sehingganya dengan kehadiran pemerintah, maka pihaknya bisa melihat langsung kondisi para petani. Terutama dalam memenuhi kebutuhan bibit.
“Insyaallah kebutuhan petani dalam rangka memenuhi kekurangan bibit, bisa menjadi perhitungan kita dalam penganggaran di APBD tahun 2022,” terang Tatong.(And)