KOTAMOBAGU – Prediksi laga ketat bakal tersaji antara Bolsel FC lawan Boltim FC, meleset. Sebaliknya, Laskar Maleo, julukan Bolsel FC tampil dominan dan memetik hasil luar biasa. Kemengan 4-1 (3-0) pun dipetik.
Pada lanjutan partai Liga3 Grup 3 BMR hari ke-sembilan, Minggu (5/12), di Stadion Motobatu, Poyowa Besar II, Bolsel FC langsung menekan. Menguasai lebar lapangan, penguasaan bola dan mutasi antar lini, klub besutan coach Sumitro Paidiko ini nyaman menguasai permainan.
Hasilnya, gelontoran gol demi gol pun terjadi. Firman Kamaru membuka keran gol menit ke-18. Playmaker sekaligus kapten Erdin Dali memperbesar skor 2-0 pada menit ke-24. Penyerang Fatra Moogangga makin membuat Boltim FC terpuruk oleh gol di menit ke-32.
Boltim FC membuat konsolasi. Adalah Moh. Rivaldo Mamonto membawa klub yang dimanajeri Samsudin Dama itu memperkecil skor lewat gol menit ke-24. Di babak II beberapa pergantian pemain membuat Laskar Maleo menambah gol. Erdin mencatatkan gol kedua pada menit ke-59.
Penampilan perkasa Bolsel FC yang disokong langsung Bupati Iskandar Kamaru, Wabup Dedi Abd. Hamid, Ketua Askab PSSI Zulkarnaen Kamaru, dan skuad SKPD membuat klub yang dimanajeri Wahyuddin Kadullah itu kini mengusur Persikokot dari puncak klasemen. Keduanya memiliki nilai sama, hanya dipisahkan selisih gol.
Sementara Boltim tertahan di posisi keempat. Kendati begitu, Bolsel, Persikokot, BMM, dan Boltim masih memiliki peluang lolos. Kendatipun peluang terbesar dimiliki Bolsel dan Persikokot. (*/Chag)
Klasemen Liga3 Grup 3 BMR hingga hari ke-sembilan:
1. (2) Bolsel FC 3 3 0 0 9-1. 9
2. (1) Persikokot. 3 3 0 0 10-4 9
3. (3) Bintang Muda Matali 3 1 1 1 2-2 4
4. (4) Boltim FC. 3 1 0 2 9-7 3
6. (5) Ulul Albab. 3 0 1 2 2-10 1
7. (6) Persibolmut 3 0 0 3 1-9 0