Lensa.News,Boltim—Meski masih jauh hari, Namun rencana memeriahkan rangkaian Hari Ulang tahun (HUT) ke-11 Kabupaten Bolaang mongondow timur (Boltim) mulai di rancang. Oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Boltim, mengaku sudah mempersiapkan kurang lebih lima kegiatan lomba yang cukup keren untuk memperkenalkan boltim di moment yang tepat serta mendatangkan wisatawan. Ini disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Boltim, Rizky Lamaluta, Selasa (19/3/2019) sore tadi saat bersua diruang kerjanya. “Ini moment yang tepat. Dengan begitu, seluruh agenda ini akan kami gelar guna mendatangkan wisatawan dan juga sebagai sarana hiburan masyarakat Boltim,” katanya.
Sedangkan untuk lokasi digelarnya lima lomba keren tersebut yakni Lomba Fotografer untuk umum, Trail Adveture, Perahu Hias, Lomba Masak dan Choir atau paduan suara ini, jelas Rizky. pihaknya sudah menentukan jauh-jauh hari, bahwa Kecamatan Modayang menjadi pusat perayaan seluruh agenda memeriahkan HUT ke-11 Boltim. “Karena Modayag juga bagian dari Boltim. Selama ini, agenda selalu dipusatkan di Kota kabupaten yakni Tutuyan, tahun ini, kita coba terobosan baru dengan menetapkan Modayag sebagai pusat perayaan HUT Boltim 2019,” jelasnya.
Dia juga mengaku jika pihaknya mengginginkan agar perayaan dan agenda Daerah tahun ini bisa masuk dalam kalender of ivent pada sejarah Indonesia. Demikian lanjutnya, Boltim bisa dikenal luas, baik nasional maupun internasional. “Gelaran Pemilihan Anu dan Uyo juga akan kita gelar di rangkaian HUT Boltim. Sehingga pada Bulan Juli mendatang, Modayang benar-benar spektakuler,” tutupnya.
Di informasikan bahwa Hut ke-11 kabupaten Boltim jatuh pada tanggal 21 Juli 2019 ini, sejak memisahkan diri dari Daerah induknya Kabupaten Bolaang Mongondow, masa itu di Pimpin oleh Bunda Pembaharu, Marlina Moha Siahaan oleh masyarakat dikenal Bunda MMS, pada tahun 2009 bersama dengan daerah lainnya. (mg4).