Rep: Irwin Mokoagow | Red: Cadavi Lasena
BOLMONG — Program vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) terus berlanjut.
Namun, vaksin yang digunakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong bukan lagi berjenis Sinovac, melainkan AstraZeneca (AZ).
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong Yusuf Detu mengatakan, vaksin AZ tersebut saat ini sudah berada di Dinkes Bolmong, yang selanjutnya pihak Dinkes akan melakukan penjadwalan penyuntikan.
“Sudah ada 1200 dosis vaksin berjenis AZ yang tersedia, dan sasaran yaitu guru-guru di Bolmong dan juga pelayan publik yang lain,” kata Yusuf, Senin (12/4).
Yusuf menjelaskan, 1200 dosis vaksin tersebut digunakan untuk satu kali penyuntikan.
“Karena rentang waktu penyuntikan pertama dan kedua vaksin berjenis AZ adalah 8-12 minggu, maka 1200 dosis tersebut akan digunakan untuk satu kali penyuntikan, sambil menunggu distribusi vaksin berikut dari Dinkes Provinsi Sulawesi Utara,” jelasnya.