Rep: Theza Gobel | Red; Cadavi Lasena
KOTAMOBAGU — Menunjang kelangsungan kegiatan perekonomian di Kotamobagu, Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Jumat (4/12), akan menggelar webinar tentang geliat investasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Pamflet resmi yang dirilis Pemkot Kotamobagu, webinar itu menggandeng Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), dan menghadirkan dua narasumber yakni Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UMKM Kotamobagu Herman Aray, serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (KPTSP) Kotamobagu Noval Manoppo.
Untuk menjadi peserta dalam webinar tersebut, cukup registrasi melalui link https://s.id/kotamobagu. Setelahnya peserta akan dituntun untuk mengisi biodata.
Webinar yang akan digelar lewat aplikasi zoom tersebut dipandu langsung Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kotamobagu Fahri Damopolii, dan akan berlangsung dengan durasi 120 menit, mulai pukul 14.00 sampai 16.00 WITA.
Webinar ini terbuka bagi siapa saja dan gratis. Terutama, yang berperan langsung dalam pengembangan investasi dan UMKM di Kotamobagu meski tengah dilanda pandemi Covid-19. Usai mengikuti webinar, para peserta akan mendapat sertifikat.