Rep: Irwin Mokoagow | Red: Cadavi Lasena
BOLMONG — Stok pupuk bersubsidi Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dijamin pemerintah daerah.
Menurut Kepala Dinas Pertanian Bolmong Remon Ratu, stok pupuk masih cukup memenuhi kebutuhan petani.
“Tidak ada kelangkaan pupuk bersubsidi, bahkan pemantauan kami, pupuk cukup banyak, namun saat ini, mekanisme penebusan pupuk subsidi yang berbeda,” ujar Remon, Senin (22/2).
Remon menjelaskan, dalam membeli pupuk subsidi, petani harus mendaftar pada Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK).
“Harus terdaftar di RDKK baru boleh membeli pupuk bersubsidi, karena sistem transaksi pupuk di lapangan adalah cash and carry, maka petani harus bayar dulu baru ada pupuk, tentu sesuai dengan HET (Harga Eceran Tertingi:red),” jelasnya.
Diketahui, kuota pupuk bersubsidi untuk Kabupaten Bolmong yakni sebanyak 921 ton. Adapun jumlah penerima yang dapat menebus pupuk subsidi tahun 2021 sebanyak 30,250 petani.