BOLMONG — Pembahasan tapal batas antara Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) terus berlanjut.
Terbaru, berdasarkan informasi yang diterima awak media, Dirjen Bina Administrasi Wilayah Kementerian Dalam Negeri mengundang dua pimpinan daerah untuk mebahas penegasan batas daerah.
“Rencananya besok undangan pertemuan dalam rangka percepatan penyelesaian penegasan segmen batas,” ujar Asisten I Pemkab Bolmong Deker Rompas, Rabu (13/10).
Deker mengaku, pihak Pemkab Bolmong optimis terkait tapal batas. Hal ini berdasarkan putusan Mahkamah Agung Nomor 75 P/HUM/2018 tertanggal 18 Desember 2018.
“Pemkab Bolmong sangat antusias atas diagendakannya rapat tersebut. Bahkan akan membawa serta semua dokumen yang dimiliki mengenai segmen batas Bolmong dan Bolsel,” terang Deker.
Melalui Deker, Pemkab Bolmong berharap Permendagri 141 tahun 2017 tentang penegasan batas daerah akan menjadi acuan penyelesaian batas daerah, dan berharap mendapatkan hasil terbaik berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Mohon doa restu dari masyarakat Bolmong, semoga perjuangan untuk penyelesaikan batas daerah bisa di selesaikan dengan baik,” tutup Deker. (Irw)