KOTAMOBAGU — Anggota legislatif (Aleg) DPRD Kota Kotamobagu, Selasa (2/2), melakukan kunjungan ke RSUD Kotamobagu.
Kunjungan dipimpin Ketua Komisi III Royke Kasenda, didampingi anggota komisi Abbas Limbalo dan Sukardi Sugeha.
Menurut Royke, tujuan kunjungan itu terkait pelayanan dan meninjau persoalan tenaga kesehatan (Nakes).
“Tujuannya untuk monitoring pembangunan sarana prasana, yang kedua soal penanganan COVID-19 dan persoalan yang muncul serta melihat kesiapan vaksinasi Nakse di UPTD rumah sakit,” jelasnya.
Dari kunjungan itu, Royke mengatakan, pihaknya mendapat informasi Nakes di UPTD RSUD Kota Kotamobagu, Rabu (3/2) esok, akan mengikuti vaksinasi COVID-19 tahap pertama.
Ia berharap, Nakes selalu profesional dalam melayani masyarakat serta tetap tabah dalam situasi pandemi. (vil)