BOLSEL — Demi akselerasi pembangunan, pelayanan publik dan peningkatan daya saing daerah, dalam waktu dekat Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), melalui Bidang Penelitian dan Pengembangan Bappelitbangda akan mengadakan Lomba Inovasi Daerah tahun 2022.
Hal itu sebagaimana dikatakan Kepala Bapelidbangda melalui Kepala bidang Litbang Srimaya Lamusu kepada Lensa.news saat dikantornya, Selasa (11/1).
Kegiatan ini adalah yang pertama kali dilaksanakan di kabupaten Bolsel. Selain untuk meningkatkan Indeks Inovasi daerah juga untuk memfasilitasi perangkat daerah maupun masyarakat yang memiliki Inovasi yang bisa bermanfaat untuk masyarakat Bolsel.
Baik itu dari sisi pelayanan publik dan penyelenggaraan pemerintahan daerah maupun Inovasi lainnya yang dilakukan masyarakat dalam meningkatkan ekonomi masyarakat lokal.
“Tentunya Bappelitbangda sebagai sebuah lembaga salah satunya memiliki tugas dan fungsi untuk memfasilitasi segala bentuk inovasi baik itu di perangkat daerah maupun masyarakat, sekaligus apresiasi dari pemerintah atas segala kontribusi bagi percepatan pembangunan di kabupaten ini,” ujarnya.
Lanjutnya, kegiatan itu akan mengangkat tema “wujudkan bolsel sebagai kabupaten inovatif 2022” ini akan dilaksanakan dalam dua kategori yaitu kategori antar perangkat daerah di lingkungan pemerintah kabupaten.
“Peserta yang akan mengikuti lomba ini terbagi dalam kategori umum yang didalamnya termasuk kelompok masyarakat, Siswa SMP, SMA atau Sederajat, Swasta dan Instansi Vertikal lainnya di wilayah kerja Bolsel,” jelasnya.
Ditambahkannya, adapun yang menjadi tim penilai atau juri dalam kegiatan ini adalah dari Badan Penelitian dan Pengembangan kementrian dalam negeri, Bank Indonesia Perwakilan Sulawesi Utara, dan Ombudsman RI Perwakilan Sulawesi Utara. (Rmd)