Lensa.news,BOLMONG — Pemkab Bolmong melalui Dinas Sosial (Dinsos) terus melakukan upaya pengembangan sumber daya manusia (SDM) untuk menggerakan sektor ekonomi untuk memaksimalkan potensi Industri kecil dan menengah.
Sekretaris Dinsos, Sofyanto mengatakan ada sebanyak 11 orang yang diikutsertakan dalam seleksi pendamping, empat diantaranya dinyatakan lolos dan siap untuk melakukan pendampingan secara intens bagi kelompok ekonomi produktif yang berada di wilayah pesisir.
“Ada empat orang yang lulus sesuai dengan seleksi yang digelar oleh perwakilan Kemensos dan Pemprov Sulut. Kami hanya menyiapkan peserta dan melakuka pendampingan,” ujar Sofyanto, Selasa (11/4/18).
Ia menjelaskan wilayah pesisir yang akan dilakukan pendampingan oleh empat orang yang lolos tersebut hanya mencakup dua kecamatan. “Kecamatan Sangtombolang dan Kecamatan Lolak. Masing-masing ada 200 orang dari kelompok usaha ekonomi produktif itu,” katanya.
Lanjutnya, pihak Dinsos akan melakukan pengawasan terhadap pendampingan tersebut. “Empat orang ini masih akan menunggu SK dari Kementrian sebab dananya langsung bersumber dari APBN. Tes seleksi itu hanya sehari dan dipusatkan di kantor Dinsos. Tesnya mencakup tes tertulis kemudian wawancara. Setelah dilakukan penjumlahan, hasilnya langsung diumumkan saat itu juga,”tandasnya. (Redaksi)