Lensa.news, BOLMUT – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Bolaang mongondow utara (Bolmut) hari ini menggelar tes tertulis calon Panitia pemilihan kecamatan (PPK) pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur 2020 di rumah makan enjel desa Bolangitang 1. Senin (03/20).
Pembukaan tes tertulis dihadiri Ketua KPUD Bolmut Junaidi Harundja yang disaksikan langsung oleh pihak Bawaslu Bolmut dan unsur Forkopimda.
Di ketahui dari 116 peserta yang lolos verifikasi berkas, hanya 110 peserta yang mengikuti tes tertulis 6 peserta lainya tanpa keterangan.
Komisioner divisi sosialisasi dan SDM Rita Sophia Darondo saat dikonfirmasi mengatakan bahwa, tes tertulis ini dilaksanakan sangat terbuka dan objektif. “dalam ujian tes tertulis ini,panitia hanya akan mengambil 10 nilai peserta tertinggi perkecamatan sedangkan dibawa dari 10 dinyatakan tidak lolos. Sedangkan 6 peserta yang tidak hadir tanpa keterangan langsung dinyatakan tidak lolos” ujar Rita.
Rita juga menambahkan bahwa nantinya seluruh hasil tertulis ini nantinya akan diumumkan pada tanggal 5 Februari 2020. “Hasilnya nanti akan diumumkan tanggal (05/20). Tutupnya.
(Yogi)