Lensa.news, BOLSEL- Seusai Hasil Rapat pleno terbuka pengundian dan pengumuman nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Pasangan ‘BERKAH’ sah ditetapkan sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 1 dalam Pilkada tahun 2020.
Hal ini disampaikan dalam konferensi pers,
pasangan calon petahana, Iskandar Kamaru bersama Deddy Abdul Hamid (BERKAH). Iskandar mengungkapkan, bagi kami angka satu itu adalah kemenangan. “Saya yakin dan percaya makna satu itu menyatukan, satu hati satu pikiran dan satu komando, ” ungkapnya.
Senada, calon Wakil Bupati, Deddy Abdul Hamid mengatakan bahwa, mendapatkan nomor satu itu keburuntungan. “Ini merupakan tanda alam. Pasangan Berkah optimis, seluruh rakyat Selatan BMR, satu kali lagi percayakan kami membawa Daerah tercinta menjadi lebih baik lagi,” tandasnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua tim pemenangan BERKAH yakni, Zulkarnain Kamaru dengan penuh antusias menyambut pasangan nomor urut satu itu. Menurutnya dalam sebuah pertandingan, sang juara hanya satu saja. “Lanjutkan!, harus satu komando untuk kemenangan BERKAH,” pungkasnya.
Ia pun berharap, agar seluruh kader maupun simpatisan BERKAH, memiliki totalitas dalam perjuangan hingga hari pencoblosan nanti.
Lanjutnya, sebagaimana kata Zulkarnain, bahwa pihaknya optimis menang dengan target 75 persen perolehan suara untuk pasangan BERKAH. “Target ini bukan hanya sebatas spekulasi semata. Namun berdasarkan hasil survey yang telah dilakukan oleh 3 lembaga survey dan hasil konsolidasi partai mulai dari tingkat DPC, PAC, hingga ranting,” Jelasnya. (Rmd)