Lensa.News,BOLTIM — 30 Jamaah Haji (JH) asal Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) yang masuk dalam kloter 12, akan bertolak ke Madinah untuk melaksanakan Arbain, sekitar 3 September 2019 mendatang, setelah semua rukun dan syarat haji di Mekkah selesai dilaksanakan.
Demikian yang dikatakan Staf Haji dan Bimas, Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Boltim, Hidayat Bachmid kepada Lensa.News, Rabu (28/8/2019). “Saat ini jamaah hani akan ke Madinah untuk melaksanakan arbain,” kata Hidayat.
Sementara, untuk kepulangan jamaah haji asal Boltim yang masuk dalam Pemulangan gelombang kedua ini, Bachmid mengatakan, masih mengacu pada jadwal sebelumnya yakni, 13 September 2019 dari Bandara Madinah.
“Sampai saat ini masih mengacu ke jadwal. 13 September dari Bandara Madinah. Kalaupun ada perubahan jadwal,tergantung delay dari Madinah. Jika tidak delay tidak berubah jadwal,” ujar Bachmid.
Lanjutnya, setelah Jamaah Haji take off dari Madinah, semua masih akan menuju Embar Kasih di Balikpapan. “Di Embar Kasih, mereka hanya singgah sebentar, kemudian langsung bertolak ke Manado,” pungkas Bachmid, sembari mengatakan bahwa, ke 30 Jamaah Haji asal Boltim, semuanya dalam keadaan sehat wal afiat.
(Tri)