Lensa Hukrim – Tim Opsnal Buser Polres Bolmong, berhasil menangkap komplotan begal motor Kamis (18/01/2018) sekira 15.00 Wita. Komplotan begal tersebut di antaranya: MM alias Mus (50), SP alias Tito (17) dan JM alias Jas (20).
Terinformasi, keduany tertangkap di wilayah yang berbeda. Mus berhasil diamankan di Desa Bilalang, Kecamatan Bilalang, sedangkan Jas ditangkap di wilayah pertambangan Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolmong.
Menurut keterangan Kanit Buser AIPTU Alfret Laheba, peristiwa begal motor pada hari Rabu (17/01/2018) sekira pukul 22.00 wita di Kompleks Pekuburan Cina Kelurahan Kotobangon.
Korban Rusli Mantali yang tinggal di Kelurahan Matali, Kecamatan Kotamobagu Timur, sedang menunggu penumpang ojek di taman kota. Kemudian dua lelaki Jasman dan lelaki Tito meminta korban antarkan keduanya ke kompleks Kotobangon dekat Kuburan China. Setibanya di sana, pelaku pura-pura ingin kencing. “Nah, disaat itulah pelaku melancarkan aksinya, Tito membacok korban dengan sebilah parang kena bagian tubuh korban,” kata Laheba.
Titik terang dari pengungkapan kasus ini berkat peristiwa kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tunggal dialami Tito saat membawa lari motor korban jenis Honda Revo warna hitam. Pelaku Tito kecelakaan di persimpangan Kotobangon saat hendak membawa motor curian kepada Tersangka MM alias Mus.
“Jadi korban dan pelaku bertemu di RSU Monompia. Dan polisi lalu lintas yang hendak mengambil data laka lantas yang dialami Tito mendapat info kalau motor itu hasil curian kemudian membawa tersangka dari RSU Monompia ke Polres,” katanya (ren/nang)