Lensa.News,KOTAMOBAGU — Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah XI Sulawesi Utara – Gorontalo (Sulutgo), saat ini mulai melakukan pemeliharaan atau perbaikan jalan nasional di wilayah Kota Kotamobagu.
Hal itu pun mendapatkan apresiasi dari dari Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
Menurut Kepala Bidang Bina Marga DPUPR Kotamobagu, Claudy N Mokodongan, jalanan yang saat ini tengah diperbaiki BPJN menjadi sorotan masyarakat.
“Jalan Kolonel Sugiono, di Kotobangon dan jalan KS Tubun saat ini tengah dilakukan pemeliharaan oleh BPJN. Kami mengapresiasi upaya BPJN, karena memang di jalan itu banyak keluhan yang disampaikan masyarakat soal banyaknya jalan berlubang dan rusak,” ungkap Claudy.
Claudy menambahkan, BPJN saat ini memperbaiki jalan yang menjadi kewenangan nasional.
“Jalan yang tengah diperbaiki merupakan jalan nasional, dan merupakan jalan protokoler di Kota Kotamobagu,” tambah Claudy.
Ada pun untuk jalan yang menjadi kewajiban daerah, Claudy mengaku telah memperbaikinya pada triwulan satu.
“Sesuai dengan ketersediaan anggaran di triwulan satu, kita sudah melakukan perbaikan di beberapa jalan berlubang. Untuk triwulan dua juga ada, namun kami masih menunggu anggaran triwulan dua turun,” pungkas Claudy.
(Tri)