Editor: Sumantri Ismail
Lensa, KOTAMOBAGU — Untuk menjalankan serta mendukung program pemerintah Kota Kotamobagu, yakni Kota tanpa kumuh (Kotaku), warga masyarakat Kelurahan Mogolaing, Kecamatan Kotamobagu tepatnya di jalan Mimosa, punya cara tersendiri untuk mengubah kawasan yang kumuh menjadi suatu tempat yang unik dan indah dipandang.
Dari pantauan lensa.news, Rabu (3/1/18), Lorong yang sebelumnya, jika dilalui terasa hanya lorong biasa bahkan kadang jorok, kini berubah menjadi lorong yang penuh warna serta gambar-gambar unik yang tertara di dinding-dinding lorong. Bahkan, lorong warna warni ini menjadi daya tarik bagi masyarakat untuk melakukan foto-foto.
Warga sekitar ketika disambangi lensa.news mengatakan, pembuatan lorong warna-warni tersebut merupakan inisiatif dari warga sekitar guna mendukung pembangunan di Kotamobagu yakni Kota tanpa kumuh.
“Pembuatan lorong warna-warni ini merupakan inisiatif dari warga sendiri yang tergabung dalam tim media LKM amanah Kelurahan Mogolaing,” ujar warga sekitar yang tidak ingin namanya dipublikasi.
Sementara itu, Vira yang merupakan salah satu pengunjung mengatakan, dengan dibuatnya lorong seperti ini bisa memikat anak-anak mudah untuk melakukan rekreasi untuk foto-foto.
“Tempatnya bagus untuk lakukan foto-foto,” singkatnya. (Tri)