Lensa.News, KOTAMOBAGU — Harapan demi harapan tertuang di momentum HUT ke-12 Kota Kotamobagu yang jatuh pada, Kamis (23/5/2019) kemarin. Diusia yang masih remaja untuk sebuah daerah ini, tentu masih banyak hal yang harus diperhatikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Terlebih memperhatikan lapangan kerja bagi masyarakat, serta terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Kota Kotamobagu.
Hal ini sebagaimana harapan dari Anggota Legislatif (Aleg) berparas cantik dari fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) DPRD Kota Kotamobagu, Sri Rahayu Monoarfa.
“Dimomen HUT ke-12 Kotamobagu ini saya berharap Pemerintah Kota Kotamobagu bisa memperhatikan kesejahteraan rakyat dengan menciptakan lapangan pekerjaan. Dan juga lebih meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat,” kata Sekretaris PAN Kotamobgu ini.
Pun, Aleg cantik ini berharap di HUT Kota Kotamobagu kali ini, sesuai dengan tema yakni Bersama Rakyat Menuju Kota Jasa dan Perdagangan, bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kotamobagu.
“Sesuai tema yang menjadi prioritas, yakni Menuju Kota Jasa dan Perdagangan, saya harap bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat Kotamobagu,”ujar Rahayu sambil mengatakan, “Dirgahayu Kota Kotamobagu,” tukasnya.
(Tri)