Lensa.News,KOTAMOBAGU — Penggunaan sampah plastik di Kotamobagu terus ditekankan Permerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, demi mewujudkan Kota Kotamobagu bebas dari sampah plastik. Terutama penggunaan air minum kemasan.
Penggunaan air minum kemasan ini, sudah menjadi kebiasaan masyarakat. Terlebih ketika ada hajatan pesta. Sehingga Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan menekankan agar saat ada acara pesta untuk mengurangi penggunaan air minum kemasan.
“Penggunaan air minum kemasan disetiap acara pesta, baik itu pesta besar maupun kecil, harus dikurangi. Lebih baik lagi dihilangkan dan diganti dengan air isi ulang seperti dispenser,” kata Nayodo Koerniawan.
Dikatakan pula Nayodo, hal ini menjadi tugas serta kewajiban seluruh Lurah dan Kepala Desa bahkan Camat untuk menyampaikan ke masyarakat.
“Ini tugas dari Camat, Sangadi dan Lurah untuk menyampaikan sampai kebawah. Dalam hajatan baik hajat hidup maupun hajatan mati,” tukas Wawali Nayodo.
(Tri)