Lensa.News,KOTAMOBAGU — Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, pekan ini akan menertibkan pedagang yang berjualan di area terlarang. Hal ini sebagaimana dikatakan Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disdagkop-UKM) Kotamobagu, Herman Aray, usai lakukan sosialisasi di pasar 23 Maret Kotamobagu, Senin (25/2/2019) pagi tadi.
“Pekan ini akan ditertibkan. Jadi di area jalan Bogani kemudian di areal pasar 23 di jalur hijau,” kata Aray kepada awak media.
Lanjut aray, tadi sudah dilakukan sosialisasi batas untuk berjualan. “Tadi, belum penertiban baru sekedar sosialisasi face to face. Besok pagi kami akan turun lagi,” ujar Aray.
Karena menurutnya, sosialisasi ini sudah dilakukan beberapa kali. Jadi untuk selanjutnya, akan dilakukan penindakan.
“Lalu juga sudah ada sosialisasi. Jadi untuk selanjutnya sudah ada penindakan. Baik di jalan Bogani tempat pakaian cakar bongkar (Cabo) dan di areal jalur hijau pasar 23 maret. Akan tetapi untuk di jalur hijau pasar 23 maret masih akan dikoordinasikan pihak Kepolisian dan Pol-PP,” tukas Aray.
Untuk penertiban nanti, Aray mengatakan akan langsung mengangkut dagangan. Karena sudah banyak kali peringatan yang dikeluarkan oleh Pemkot. “Berikut langsung diangkat. Karena peringatan sudah tidak terhitung lagi,” ujar Aray.
Pun, jika sudah waktu penertiban namun masih ada yang berjualan di area terlarang. Aray mengatakan langsung akan ditindak. “Penindakan iya. Tapi kita tunggu dulu bagaimana hasil konsultasi. Yang pasti pekan ini,” ungkap Aray.
Sementara, Kasat Pol-PP Kotamobagu, Sahaya Mokoginta mengatakan, jika pada saat penertiban nanti, pihaknya akan lebih mempersiapkan personil. “Dengan kondisi seperti tadi, jelas kita akan lebih persiapkan lagi waktu kedepan untuk melakukan penertiban di area terlarang,” kata Sahaya.
Jika terjadi kericuhan, Sat Pol-PP sudah koordinasi untuk mengantisipasi riak-riak dari para pedagang. “Tetap kita antisipasi. Kalau itu pun terjadi ,kita lakukan langkah-langkah sesuai situasi dan kondisi saat penertiban nanti,” jelas Kasat Pol-PP
(Tri)