Lensa.News,KOTAMOBAGU — Proses pengerjaan Masjid Raya Baitul Makmur (MRBM) Kota Kotamobagu akan dilanjutkan. Setelah Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, telah selesai melakukan konsultan perencanaan dan sudah ada pemenangnya.
Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial (Kesos) Setda Kota Kotamobagu, Adin Mantali mengatakan, lanjutan proses pengerjaan MRBM sudah masuk tahap perencanaan pembuatan landscape.
“Pengerjaan lanjutan proyek MRBM adalah perencanaan pembuatan Landscape,” kata Mantali, Senin (18/3/2019).
Dikatakan pula Mantali, untuk waktu pengerjaannya terhitung mulai 12 Maret 2019 lalu. “Waktu pengerjaannya 45 hari terhitung mulai 12 Maret,” ujarnya.
Pun, perencanaan akan dilanjutkan dengan lelang pengerjaan fisik. Adapun item pekerjaan yakni pembangunan basement, koridor depan, halaman, pengkristalan dan Finishsing. “Insha allah jika semua berjalan lancar, tahun ini juga bisa tuntas pengerjaannya,” pungkasnya.
(Tri)