Lensa.News, KOTAMOBAGU– Kawasan Pasar Serasi Kelurahan Gogagoman Kecamatan Kotamobagu Barat mengalami kebakaran, Rabu (21/08/2019) sekitar Pukul 15:00 Wita. Puluhan ruko dan kios serta barang-barang para pegdagang ludes dilalap api.
Api yang merambat cepat akhirnya berhasil dipadamkan setelah Tiga jam kemudian. Petugas Damkar mengarahkan Empat Unit mobol Damkar ditambah Satu Unit mobil water canon dari polres Kotamobagu.
Menurut Kepala Bidang Damkar Erwin Sugeha, dugaan sementara dari keterangan warga yang diterimanya, api berasal dari kamar mandi yang berada di pasar serasi.
“Kami sempat kesulitan karena akses jalan full dengan parkiran dan masyarakat yang datang menonton. Itu menjadi kendala, karena disini akses jalan keluar masuk,” kat Sugeha.
Dirinya juga berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu petugas pemadam kebakaran memadamkan api.
“Kami sangat berterima kasih kepada BPBD Kotamobagu, pihak Kepolisian, TNI, PLN kemudian masyarakat sekitar yang spontan datang membantu,” ucap Sugeha mengakhiri.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini, namun kerugian diperkirakan mencapai miliaran rupiah. (alf)