Editor: Sumantri Ismail
Lensa,KOTAMOBAGU — Masa kepemimpinan Walikota Kotamobagu, Tatong Bara akan berakhir Februari mendatang setelah mengambil cuti untuk mengikuti pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bulan Juni mendatang.
Tentu, untuk mengisi kekosongan Kepala Daerah di Kabupaten dan Kota, harus ada Penjabat eselon II dari Provinsi maupun Kabupaten/Kota yang akan mengisi kekosongan itu. Terkecuali jika, Wakil dari Kepala Daerah tidak ikut bertarung di Pilkada.
Di Kotamobagu sendiri, nama Rudi Mokoginta telah disiapkan Gubernur Sulut Olly Dondokambey untuk menjadi Penjabat Walikota. Hal itu dikatakan Olly kepada awak media usai verifikasi faktual PDI Perjuangan Sulut, Selasa (30/01/2018).
“Penjabat Bupati Minahasa dipercayakan kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Daerah Sulut, Roy Mewoh, sementara Asisten II Rudi Mokoginta akan menjabat Walikota Kotamobagu,” ujar Gubernur yang dilansir dari indobrita co.
Sementara, Assisten II Pemprov Sulut, Rudi Mokoginta kepada Lensa.news mengatakan, meskipun dirinya sudah direstui oleh Gubernur, tetapi ia tentu masih akan menunggu SK yang sedang berproses. “Saya memang sudah direstui oleh pak gub, tapi surat keputusannya belum ada dan masih berproses,” singkatnya.
Kendati sudah disebutkan nama-nama penjabat, namun karena belum dilakukan pelantikan itu artinya belum final. Sebab, sebelum dilantik akan diusulkan tiga nama untuk penjabat. Ketiga nama itu diusulkan ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). (Tri)