KERAP jengkel, marah dan ‘baper’-an saat motor kesayangan sobat Lensa ditarik paksa oleh perusahaan pembiayaan beserta jaminan yang disebut leassing?
Jangan kuatir, nih, Lensanews kasih sejumlah tips agar galau gegara motor–yang bahkan mungkin cuma satu-satunya dan dipakai pula untuk semua keperluan–ditarik paksa oleh debt collector, apalagi sedang malam mingguan berboncengan dengan si Do’i dan ditarik paksa di depan dia.
1. Surat Tugas
Tanyakan surat tugas debt collector. Ini penting lho sobat.
2. Berikan Alasan Terlambat Mencicil
Jika debt collector santun, jelaskan. Masih butuh waktu karena belum bisa bayar kredit saat ini.
3. Laporkan Jika Perlu
Segera lapor polisi kalau terjadi perampasan motor.
4. Usir
Usir debt collector yang mulai melakukan teror dan debat panas.
5. Sadar Diri
Ini penting. Upayakan jangan pernah me-leassing motor. “So tau-tau stengah mati ba bayar, nyanda usah coba-coba no.” (Chag)