BOLSEL– Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) melaksanakan program Ibadah Subuh Berjamaah (PISB) hari ini, Jumat (12/5).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung Bupati Iskandar Kamaru bersama jamaah muslim di Masjid Amirul Mukminin, kawasan perkantoran Panango.
Sedangkan untuk umat Kristen dan Hindu masing- masing di Gereja Bukit Hermon dan Pura Amerta Segara.
Ustadz Musahib Lakoda dalam ceramahnya kepada jemaah muslim menyampaikan bahwa konsistensi merupakan kunci agar kita tetap mampu melaksanakan ibadah setelah bulan ramadhan.
Sementara itu, Bupati Iskandar mengajak kita semua untuk bersyukur atas kemampuan yang diberikan oleh Allah SWT dalam melaksanakan ibadah Subuh bersama.
“Mari kita dakwahkan, mari kita ajak rekan-rekan agar disiplin dan istiqomah dalam melaksanakan ibadah Subuh berjamaah,” ungkapnya.
“Tidak lama lagi kita akan segera berjumpa dengan Hari Raya Idul Adha. Karena itu, saya ingatkan kepada seluruh pimpinan dan jajaran perangkat daerah untuk mempersiapkan hewan kurban,” tandasnya.