BOLTIM – Tanah longsor dan pohon besar halangi akses jalan antara Kecamatan Motongkad dan Mo’oat, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Terhalangnya jalur cepat itu bisa memicu kemacetan dan keterlambatan setiap pengguna jalan yang biasanya memulai aktifitas setiap awal pekan atau hari Senin.
Sehingga, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Boltim bertindak cepat melakukan pembersihan ruas jalan penghubung wilayah pesisir dan pegunungan Boltim itu.
Sejumlah titik longsor dibersihkan menggunakan alat berat jenis Excavator Komatsu PC 45.
“Mengingat besok sudah hari Senin dan banyak pegawai pemerintahan yang menggunakan jalur cepat ini, maka sudah tugas kami untuk melancarkan jalur daerah yang terhambat akibat longsor atau pohon tumbang,” ujar
Kepala PUPR Boltim Harris Pratama Sumanta melalui Kabid Bina Marga, Zulkifli Mokoagow, Minggu (19/03/23).
Kata Zul juga, tindakan cepat yang sering dilakukan PUPR Boltim untuk meminimalisir akses transportasi adalah penegasan dari Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto.
“Pak Bupati Boltim selalu berpesan, ketika mendapat info ada longsor atau pohon tumbang dan lain sebagainya, maka kita harus cepat tanggap. Hal ini ditekankan bupati agar pengguna jalan merasa nyaman tanpa kendala saat melintasi jalan di Kabupaten Boltim,” ucapnya.
Diketahui bersama, PUPR Boltim selalu siap kapan saja saat ada laporan tanah longsor atau pohon tumbang yang mengganggu pelintas jalan.