BOLMONG — Ustadz kondang Yusuf Mansyur pada acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah di Desa Mopuya Selatan, Dumoga Utara, Bolmong, mengungkapkan, besok (Senin 8/11) peletakan batu pertama pembangunan pesantren binaannya akan dimulai.
BACA JUGA: Bangun Pesantren di Bolmong, Ustadz Yusuf Mansyur: Ini Impian dari Bupati Yasti
Ia pun meminta seluruh masyarakat Bolaang Mongondow Raya (BMR) untuk mendoakan agar pembangunan pesantren berjalan lancar. “InsyaAllah besok. Dan nantinya InsyaAllah akan disaring 100 anak untuk menjadi santri pertama,” kata Ustadz Yusuf Mansyur.
Para santri, lanjut dia, akan dikader hingga mendapat beasiswa pendidikan strata satu.
“Nantinya para santri akan kita fasilitasi untuk mendapatkan beasiswa di Mesir, Mekah, Madinah, Tunisia, Maroko, Jordania, Eropa, Australia InsyaAllah,” ucapnya.
Yusuf Mansyur, juga mengucapkan banyak terima kasih kepada hamba Allah yang telah mewakafkan tanah untuk pembangunan pesantren.
Lokasi pembangunan pesantren binaan Ustad Yusuf Mansyur sendiri berada di samping ruas jalan Bungko-Bakan (Bubak) dan nantinya akan diberi nama Pesantren Tafizd Daarul Quran Ayastiyah.
Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad 1442 Hijriah di Desa Mopuya Selatan itu dihadiri Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow bersama jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). (irw/vil)