Lensa Kotamobagu– RP alias Opan (20), warga Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, ditemukan tewas gantung diri di kamarnya mengunakan kain kelambu, Kamis (01/02/2018), sekira pukul 08.10 Wita.
“Sejak kemarin dia tidak kerja hanya di dalam kamar saja. Pagi tadi saat kepala bas (tukang) mau bangunkan dia untuk pergi bekerja, ponakan saya tidak menjawab. Karena mereka curiga pintu didobrak dan mendapati ponakan saya sudah tidak bernyawa. Setelah itu kami dihubungi kepala bas, sebab saya dan istri saya sedang bekerja,” ujar Hajir Lamuhu, paman korban.
Ia mengaku, keponakannya sangat baik saat bergaul dan pendiam. Bahkan kesehariannya, korban sangat rajin bekerja. Korban kesehariannya adalah buruh bangunan.
“Saya sangat kehilangan. Dia saya besarkan sejak kecil. Sebelum kejadian ini, selama ini dia tidak pernah tidur di kamar saya, namun saat dirinya bunuh diri, dia ada di kamar saya dan menggunakan kain ayunan bayi saat gantung diri,” katanya.
Kapolsek Urban Kotamobagu, Kompol Ruswan Buntuan mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut.
“Kami masih melakukan penyelidikan. Saat ini mayat korban sedang berada di RSUD Pobundayan Kotamobagu, untuk dilakukan pemeriksaan,” ujarnya. (udy)