Lensa.News, BOLSEL- Upaya Pencegahan Penyebaran Wabah Covid-19 Terus dilakukan oleh Pemerintah Desa Popodu, salah satunya degan melakukan peyemprotan disinfektan ke seluruh rumah warga.
Selain melakukan penyemprotan Disinfektan, Relawan Gugus Tugas (RGT) desa Popodu yang dibentuk Sejak 25 Maret 2020 lalu, juga menyediakan tempat cuci tangan di tempat umum secara gratis. Selasa (07/04)
Siradjudin Yusuf, Sangadi Desa Popodu mengatakan, saat ini Desanya adalah yang pertama kali dalam pembentukan RGT dan telah melakukan berbagai macam pencegahan Penyebaran Covid-19, termasuk membuat grup WhatsApp RGT untuk berbagi informasi terkait Covid-19.
“jika ada masyarakat yang baru pulang kampung langsung secepatnya diinformasikan di Grup WhatsApp RGT untuk difasilitasi dalam hal ini yaitu, pemeriksaan ke Puskesmas sampai anjuran Isolasi Mandiri selama 14 Hari” ungkap Yusuf.
Lanjutnya saya juga telah membuat video himbauan kepada masyarakat Desa Popodu untuk membudayakan hidup sehat dan bersih, makan makanan yang bergizi, berolahraga serta Istrahat yang cukup. Khususnya yang berada di luar daerah untuk mengurungkan niatnya pulang kampung sampai situasi membaik. “Jangan dulu pulang kampung, sayangi diri dan keluarga anda, bedoa dan bekerjalah di rumah” tegas Sangadi Desa Popodu.
Senada disampaikan oleh, Ernawati Mokodompit, Sekdes Desa Popodu terkait penyemprotan, Ia menghimbau mari kita sama2 terus mendukung program Pemerintah Desa, terutama soal penyecegahan penyebaran Covid-19 ini.
“Ayo kita lawan Covid-19 bersama-sama. Untuk warga yang Wilayah manapun di Bolsel, harap memperhatikan cara penyemprotan Disinfektan ini, saya melihat banyak sekali penyemprotan yang sampai disemprot ke tubuh disinfektan. Tolong, hindari penyemprotan langsung ke badan manusia, kalau anda harus melakukan penyemprotan, semprotlah dibenda mati yang sering dipakai atau bersentuhan langsung, untuk komposisi cairan disinfektan juga, alangkah baiknya konsultasikan dengan ahlinya agar bisa sesuai dosisnya,” imbau Sekdes.
(Rmd)