JAKARTA – Posisi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta yang sempat lowong, akhirnya kembali terisi. Jabatan ini sempat kosong setelah Sekda sebelumnya, Saefullah, meninggal dunia akibat Covid-19 pada September 2020.
Sebulan kemudian, Gubernur Anies Baswedan melakukan lelang jabatan Sekda DKI untuk mencari pengganti almarhum Saefullah. Setelah melalui berbagai tahapan seleksi, Marullah Matali akhirnya terpilih dan dilantik pada Senin (18/1).
Namun setelah pelantikan, Anies kemudian menunjuk Matali sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Jakarta Selatan. Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Perintah Tugas yang dikeluarkan oleh Anies dengan Nomor 20/-082.74 dan ditandatangani pada 19 Januari 2021.
Dalam surat itu, jabatan Plt diberikan batas waktu sampai 18 April 2021. Sebagai Plt Wali Kota Jakarta Selatan, Matali diberikan dua tugas, yaitu secara penuh tugas dan fungsi sebagai Wali Kota Jakarta Selatan dan tugas melaporkan seluruh hasil kegiatan selama menjabat sebagai Plt Wali Kota Jakarta Selatan.
“Perintah tugas ini untuk dilaksanakan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab,” tulis Anies.
Dinilai Tak Masalah
Keputusan Anies menunjuk Marullah sebagai Plt Wali Kota Jakarta dinilai tidak ada masalah. Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani menyebut, hal ini memang merupakan wewenang gubernur. Zita mengatakan, kinerja Marullah nantinya bisa dinilai setelah menempati kedua posisi tersebut.
“Tak masalah, jalan saja dulu. Nanti kan baru kelihatan kalau sudah menjabat,” ujar Zita seperti dilansir Kompas.com. Sementara Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Mujiyono menyebut, penunjukan Matali merupakan langkah yang tepat untuk mencari pengganti Wali Kota Jakarta Selatan. Dia optimistis Matali dapat menjalankan kedua peran tersebut dengan baik.
Sebab, Matali disebut bisa mendelegasikan tugas-tugas kewilayahan kepada wakil wali kota maupun pejabat terkait. Selama menjabat, Mujiyono berharap agar Marullah menjalin komunikasi yang baik dengan berbagai pihak. Pasalnya, komunikasi merupakan salah satu ujung pelayanan publik.
Yang menarik bagi warga BMR, apakah Matali ini punya darah BMR, tepatnya di dari Kelurahan Matali, Kota Kotamobagu, ya? Menarik untuk ditelisik. (*/KOMPAS.com)